SAY

SELAMAT DATANG DI PAROKI ST.MARIA IMMACULATA MATARAM, JL. PEJANGGIK NO. 37 MATARAM, LOMBOK, NTB, (0370) 632092
“DIPANGGIL MENJADI PEMIMPIN PASTORAL YANG SOLIDER DALAM KEHIDUPAN BERSAMA DEMI KEUTUHAN CIPTAAN”

Selasa, 08 Desember 2015

Pertandingan Sepak Bola santai

Pertandingan sepak bola santai merupakan pertandingan bola dalam lapangan yang sangat mini dimana pemainnya hanya berjumlah 4 orang dan pemainnya menggunakan sarung, apabila mendengar lagu yang diputar maka permainan bola berhenti sementara dan para pemain wajib hukumnya berjoget!
bukan hanya itu, sepak bola biasanya memiliki gawang yang besar, tetapi ini gawangnya mini dan hanya bisa dilalui oleh bola serta tidak ada penjaga gawangnya...ha..ha..ha.. ada-ada saja!!! bayangkan saja apa yang terjadi......sudah pasti aturannya ini hanya ada dalam permainan sepak bola santai dalam rangka ulang tahun gereja Katolik Maria Immaculata Mataram.

Permainan ini hanya diikuti oleh kaum lelaki muda dan bapak-bapak.  tim-tim yang diturunkan meliputi seluruh lingkungan dalam paroki mataram.  babak penyisihan dilalui hanya dalam waktu sangat singkat!... bila peserta tidak berjoget waktu lagu diperdengarkan, maka kena sangsi pinalti..!!!!waduhhh!!! akibatnya beberapa tim tersingkir....

pada bagian semi final tampil tim Mataram yang salah satunya adalah Romo Eli, yang menghadirkan kegembiraan dengan goyang pinggulnya ala artis Inul daratista....heboh....





Tidak ada komentar:

Posting Komentar